Enam Tas untuk Bersekolah seperti dalam Drakor

Setelah pandemi atau setelah libur panjang, kembali ke sekolah selalu memberi semangat baru. Semangat untuk belajar sesuatu yang baru dan semangat untuk memamerkan tas baru kepada teman-teman. Sekarang ini, tas seperti apa yang trendy ya?

1. Backpack seperti Kook Yeon-Soo (Kim Da-Mi) dalam “My Beloved Summer”

Ketika menceritakan masa SMA Kook Yeon-Soo (Kim Da-Mi) dan Choi Ung, Yeonsoo terlihat memakai tas punggung Herschel Daypack. Tas ini dibuat dengan kain ringan dan menawarkan penyimpanan yang sederhana dan nyaman saat bepergian. Warna dual tone pada tas ini membuat tas ini tidak terlihat terlalu polos. Ini yang membuat tas punggung ini popular.

Kapasitas: 24 Liter

Tas Herschel Daypack ini dijual Rp 529.000

2. Backpack seperti Na Hee-Do (Kim Tae-Ri) dalam “Twenty-Five, Twenty-One”

Hee-Do memakai tas ransel Eastpak Wyoming. Ini adalah merek yang tidak kalah populer dari Herschel. Tas ini terbuat dari kombinasi nylon dan kulit di bagian dasarnya agar lebih awet, tapi ini justru membuat tas ini jadi lebih terasa premium. Area penyimpanan utama relatif standar, tapi kantong depan dibuat cukup lebar dari pinggir ke pinggir tas. Ini memberi keleluasaan untuk menyimpan barang. Ini tas yang pas untuk membawa beragam perlengkapan.

Kapasitas: 24 Liter

Tas Eastpak Wyoming ini dijual KRW 59,000 (sekitar Rp 706.000)

3. Backpack seperti Ha Young-Eun (Song Hye-Kyo) dalam “Now, We are Breaking Up”

Young-Eun dikirim untuk belajar di Paris dan membantu Hwang Chi-Sook untuk menyelesaikan tugas kuliahnya. Ketika dia kembali dari berbelanja, Young-Eun memakai tas ransel EMIS Back Pack (warna: Beige). Ini adalah merek dari Korea Selatan yang merupakan singkatan dari “Every Moment Is Special”. Tas ini terbuat dari bahan polyester 100%.

Kapasitas: 20 Liter.

Harga tas ini KRW 79,000 (sekitar Rp 1.2 juta rupiah)

4. Backpack seperti Eun Young-Ro (Jisoo) dalam “Snowdrop”

Jisoo mengunjungi rumah orangtuanya setelah dia pergi selama sepuluh tahun untuk mengambil jas dan sepatu milik kakaknya. Nantinya itu akan dipakai oleh Lim Soo-Ho. Dia datang dengan memakai tas ransel Jansport Right Pack (warna: Russet Red). Tas ini dirancang dengan baik dengan bahan suede di dasarnya. Ukuran tas ini relatif cukup besar karena ini memang dirancang untuk membawa banyak barang.

Catatan: Tas yang dipakai Jisoo terlihat berbeda dengan label Jansport yang dihilangkan dan penambahan label di saku depan sebelah kanan bawah. Walaupun begitu, model tas yang dipakai terlihat mirip.

Kapasitas: 31 Liter.

Harga Jansport Right Pack ini Rp 1.399.000.

5. Hobo bag seperti Yoo Na-Bi (Han So-Hee) dalam “Nevertheless”

Tas selempang yang cukup untuk membawa buku dan aksesoris ini tentu menjadi solusi yang tepat untuk pelajar yang ingin tetap tampil sederhana dengan barang bawaan yang mudah dijangkau. Ini adalah tas dari koleksi perusahaan asal Korea Selatan, Joy Gryson.

Harga Hobo Bag Joy Gryson ini KRW 198,000 (sekitar 2.4 juta rupiah).

4. Backpack seperti Oh Soo-Jung (Son Na-Eun) dalam “Ghost Doctor”

Soojung mengunjungi Seungtak yang sedang depresi karena pasiennya meningga di meja operasi. Dia menemui pergi ke apartemen Prof. Cha Young-Min dengan memakai tas ransel Jansport Right Pack (warna: Black). Tas ini dirancang dengan baik dengan bahan suede di dasarnya. Ukuran tas ini relatif cukup besar karena ini memang dirancang untuk membawa banyak barang.

Kapasitas: 31 Liter.

Harga Jansport Right Pack ini Rp 1.399.000.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s